CIUM TANGAN

Written By betawi on Senin, 23 Mei 2011 | 09.11

Budaye Betawi adalah salah satu kearifan lokal yang menanamkan Moral (akhlak) sejak kecil. Kite same-same inget dulu waktu kite masih anak kecil, babeh kite membiasakan cium tangan kepada Engkong kite, sudah barang tentu kite meniru kebiasaan baik itu. Kebiasaan tersebut sudah terpatri dalam benak kite,bahkan sudah mendarah daging dalam watak kita sampai sekarang.


Cium tangan Istri kepada suaminya adalah bentuk kasih sayang dan pengabdian.
Cium tangan anak kepada Bapak ibunya adalah bentuk bakti dan penghormatan.
Cium tangan saudara muda dengan saudara tuanya adalah bentuk persaudaraan yang sangat mesra.
Bahkan dalam budaya betawi mengenal kebiasaan cium tangan kepada Gurunya sebagai bukti penghormatan terhadap ilmu yang dimiliki oleh Guru tersebut. Sampai-sampai orang betawi cium tangan kepada orang lain di luar garis keluarga sebagai penghormatan kepada orang tersebut.

Kebiasaan ini mencerminkan bahwa budaya Betawi sangat perhatian terhadap pendidikan moral (akhlak) sejak dini. 

Budaya yang tinggi dan luhur adalah budaya yang di dalamnya termuat pendidikan moral (akhlak). Bahkan sejarah mencatat bahwa Misi Rasulloh diutus adalah memperbaiki akhlaK manusia. Hal ini menjadi sangat penting dalam membangun kebudayaan Betawi yang sangat kita banggakan ini. Kadang orang memandang kebiasaan ini sangat sepele, namun kalau kita renungi kebiasaan ini sangat membawa dampak besar dan baik untuk membangun Intelektual orang tersebut dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar